- Rute Malang - Bogor PP
Bangku Selalu Dibersihkan dan Dirapikan Setiap Istirahat di Rest Area
Aku ngerasa harga yang dibanderol untuk 1 tiket bis ini nggak kemahalan sih karena pelayanannya pun optimal. Yang aku appreciate lagi adalah, bangku atau kursi penumpang, termasuk kursi sleeper yang aku gunakan selalu dibersihkan selagi kami turun beristirahat di rest area entah untuk sholat, atau makan siang.
AutonetMagz.com – Kali ini, tim Autonetmagz diberi kesempatan untuk menjajal bus baru dari Juragan 99 trans yaitu double decker full sleeper. Dengan rute Jakarta – Malang, kami berangkat dari pool Pondok pinang dengan jam keberangkatan sore (4/9). Kebetulan bus yang kami naiki menggunakan sasis Volvo B11R dengan karoseri gabungan SDD DC (Super Double Decker Dream Coach) rancangan karoseri Adiputro. Seperti apa impresinya? mari kita bahas lebih lanjut!
Mendengar kata sleeper, biasanya di satu lantai bus ada 2 tingkat. Karena bus ini double decker, apakah bus ini memiliki 4 tingkat tempat tidur? Rupanya tidak. Ia masih mengadopsi 2 tingkat tempat tidur layaknya bus sleeper lain. Bagian bawah digunakan untuk crew cabin, pantry dengan dispenser berikut aneka minuman instan, toilet, dan bagasi yang lebih luas dari sleeper bus lainnya. Tidak ada seat untuk penumpang di bagian bawah. Sehingga begitu kita naik ke kabin, kita akan langsung menemui pantry, toilet, dan tangga untuk ke tempat tidur penumpang di bagian atas.
Bus ini memiliki kapasitas 24 penumpang yang semuanya berformat sleeper. Sebelum berangkat, setiap penumpang akan menerima goodie bag berisi snack, masker, air minum, dan earphone kabel untuk mendengarkan sistem entertainment. Sementara itu di setiap kursi juga disediakan selimut, bantal kecil, dan guling. Sayangnya ‘atribut’ untuk tidur ini terlalu banyak sehingga penempatannya ketika diduduki penumpang membuat tempat duduk menjadi lebih sempit.
Kursi Panjang dan Luas dengan Fitur Pijat
Untuk kursi sleeper yang aku pakai senyaman gambar di atas. Jika dibandingkan dengan PO Bus Sleeper yang sebelumnya kami naiki, memang kelihatan banget sih perbedaan kelasnya. Wajar kalau J99 ini lebih mahal.
Kursinya empuk normal dengan leather berwarna coklat nggak bikin badan capek buat tiduran.
Kursinya puanjaaaang melebihi panjang tubuhku pastinya, masih nyisa banyak untuk ku dengan tinggi badan 160cm.
Eriec yang tingginya 183 cm juga masih cukup tidur terlentang dan nggak pakai nglipet-nglipet kaki ya.
Impresi Kabin dan Fasilitas
Untuk saya yang tingginya 175 cm, headroom-nya cukup lega namun legroom-nya agak sempit. Pada bagian depan juga tersedia seat dengan view jalan yang lebih luas dan ruang kaki yang lebih lega. Tentunya dengan harga yang berbeda dengan seat di belakang. Dari sisi entertainment tersedia TV 24 inch besutan Samsung yang terkoneksi dengan internet. Oh ya, pada bagian kursi juga dilengkapi dengan pengaturan elektrik dan pemijat.
Lanjut ke perjalanan, karena dilakukan di malam hari, maka suhu luar pastilah lebih dingin. Sangat disarankan untuk membawa jaket/sweater, karena selimut yang diberikan saat itu rasanya tidak cukup untuk menangkal udara dingin dari AC. Oh ya, bus ini juga dilengkapi dengan charger di setiap seat. Sayangnya, formatnya masih USB type A bukan type C seperti kebanyakan dimiliki oleh ponsel saat ini. Sehingga, anda juga perlu membawa adapter type A to type C.
Untuk kelas dan rute yang kami naiki ini, dibanderol Rp 670 ribu untuk seat sleeper depan dan sleeper belakangnya dibanderol Rp 620-640 ribu. Semua armada memiliki 4 titik keberangkatan mulai dari Poris, Pondok Pinang, Terminal Pulo Gebang, dan terakhir Bekasi. Harga tersebut sudah termasuk service makan satu kali di RM Rosalia Indah Subang atau RM Duta 3 Ngawi. Pembelian tiket bisa dilakukan lewat aplikasi Juragan 99, web ada admin dan tiketing online.
Persaingan bus di rute Jakarta-Malang terus memanas dengan hadirnya armada-armada baru dengan layanan mewah. Terbaru, ada PO Juragan 99 Trans yang merilis dua armada bus sleeper berkapasitas 18 seat dengan karoseri Adiputro pekan lalu.
Dua armada dari unit bisnis unggulan J99 Corp. yang bergerak di bidang transportasi darat ini menggunakan sasis Mercedes Benz OH 1626. Ini merupakan bentuk komitmen Juragan 99 Trans untuk terus berinovasi demi memberikan pelayanan berkualitas kepada seluruh pelanggannya.
“Kami selalu berupaya untuk memberikan keamanan, kenyamanan, dan juga layanan eksklusif yang berkelas untuk seluruh pelanggan yang melakukan perjalanan bersama Juragan 99 Trans," ungkap owner PO Juragan 99 Trans, Gilang Widya Pramana dalam rilis resminya (1/11).
Hal ini menurutnya sekaligus juga menunjukkan keseriusan dan upaya konkret kami dalam mendukung perkembangan dan kemajuan industri transportasi darat.
Kompartemen sleeper terdepan, paling mahal harga tiketnya
Uniknya, bus yang diberi nama Popeye dan Olive ini akan menambah koleksi bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Juragan 99 Trans yang melayani rute Malang – Jakarta (PP). Nama yang unik, tapi memang sudah menjadi tradisi bagi Juragan 99 Trans untuk memberi nama setiap armada busnya yang terinspirasi dari karakter kartun ataupun anime.
Berbicara mengenai kelengkapannya, bus baru Juragan 99 Trans berformat sleeper dan memiliki 18 private cabin dengan leg room yang luas serta memiliki beragam fasilitas.
Di mana pada tiap kabinnya, penumpang akan disuguhi dengan Audio Video on Demand (AVOD), Smart TV, AC, folding table, USB charger, reclining & relaxing seat, bantal, guling dan selimut, dispenser air minum, smoking room, toilet, Wifi, CCTV, masker, earphone, dan welcome snack.
Dua armada baru tersebut masuk ke kategori Comfort Class dari PO Juragan 99 Trans. Sehingga untuk harga tiketnya mulai dari Rp630 ribu untuk seat Sleeper Atas (belakang), Rp650 ribu pada Sleeper Bawah (belakang) dan Sleeper Atas (depan). Serta Rp670 ribu untuk Sleeper Bawah (depan).
Baca juga:PO Juragan 99 Trans Sudah Kantongi Izin Trayek Seluruh Jawa, Siap Tambah 50 Armada
Baca juga: GIIAS 2024: Juragan 99 Trans Rilis Medium Bus Termewah
Kabin armada Juragan 99 termasuk termewah di kelasnya saat ini
#po-juragan-99-trans #bus-jakarta-malang #bus-juragan-99
KOTA JAKARTA SELATAN - Pondok Pinang
PESAN TIKETMU SEKARANG- Rute Malang / Surabaya - Jakarta PP- Rute Malang - Denpasar PP- Rute Malang - Bogor PP- Rute Malang - Yogyakarta PP
Dapat Makan dan Coffee Break
Kalau tidak salah ingat, kami berhenti minimal 2x di rest area, pertama untuk makan siang dengan menu yang sudah kami pilih saat beli tiket.
Yang kedua untuk coffee break yaitu untuk makan cemilan kue basah yang dikasih oleh PO Bus beserta pilihan minumnya yaitu kopi dan teh.
Harga Tiket Sleeper Bus Juragan 99
Kami dapat tiket sleeper bus Juragan 99 dengan harga Rp650.000 per orang. Aku beli dua tiket buatku dan suami.
Mahal nggak? Ya bagiku lumayan mahal. Tapi setelah tau gimana pelayanan dan fasilitasnya, aku rasa worth it banget kok. Lanjutin dulu baca artikelnya sampai bawah ya.
Dan harga ini nggak selisih jauh sama tiket kereta eksekutif loh. Sebagai perbandingan, untuk pulang ke Surabaya dari Jakarta, kami pesan kereta eksekutif Sembrani (AA) dengan harga Rp670.000 per orang.
Dengan selisih yang tak jauh ini, Bus Sleeper Juragan 99 punya kenyamanan yang lebih dibanding kereta Sembrani (menurut kami berdua).
Atau perbandingan lainnya, Agustus lalu kami naik Kereta Gumaran (A) dengan harga Rp480.000 per orang, selisih sekitar Rp170.000 an dengan kenyamanan yang tentu beda banget dibanding kereta Sembrani AA apalagi Sleeper Bus Juragan 99.
Siapa Nama Asli Juragan 99?
Juragan 99 sebelumnya dikenal sebagai salah satu 'Crazy Rich Malang' yang memiliki nama asli Gilang Widya Pramana. Juragan 99 juga dikenal cukup dekat dengan sejumlah artis di Indonesia.
Gilang merupakan suami dari Shandy Purnamasari yang lahir di Probolinggo, Jawa Timur pada 4 Mei 1989. Bersama istrinya Gilang memiliki beragam bisnis yang berada di bawah bendera J99 Corp.
Dilansir dari laman Instagram milik Juragan 99 dan Shandy Purnamasari, beragam bisnis yang mereka geluti mulai dari kecantikan, konveksi, otomotif, transportasi, hingga air mineral.
Gilang atau Juragan 99 juga tercatat sebagai Presiden Arema FC Malang sejak Juni tahun lalu. Penunjukan Gilang sebagai Presiden Arema FC dilakukan langsung oleh Iwan Budianto, pemegang saham mayoritas Arema FC.
Jenis Sleeper Bus Juragan 99 yang Kami Pakai
Balik lagi bahas Sleeper bus Juragan 99, PO Juragan 99 ini ternyata punya banyak armada yang jenisnya beda-beda. Ada yang full seater, ada yang full sleeper, dan ada yang kombinasi seater dan sleeper.
Nah yang aku dan Eriec pilih kemarin adalah BUS JURAGAN 99 TRANS UNIT GUNDAM DOUBLE DECKER.
Kami cuma bisa pilih unit ini karena jadwal keberangkatan yang match sama jadwal kami cuma bis ini.